Senin, 31 Januari 2011

Praja IPDN (Rinra) Disemayamkan di Rumah Gubernur




BukaBerita (Nasional) ~ Jenazah almarhum Rinra Sujiwa Putra Syahrul, putra bungsu Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo, tiba di rumah jabatan Gubernur di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Senin 31 Januari 2011 sekitar pukul 20.00 WITA. Suasana haru merebak di rumah duka saat jasad remaja yang sedang menempuh pendidikan di Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) itu tiba. Gubernur Syahrul Yasin dan istri terlihat sangat terpukul.

Ribuan orang tampak datang melayat sejak siang tadi, antara lain Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie beserta seluruh bupati dan walikota se-Sulawesi Selatan.

Rencananya, Rinra akan dimakamkan di Taman Pemakaman Islam Panaikang, Makassar. Jenazah akan diberangkatkan dari rumah jabatan gubernur pada pukul 09.00 WITA.

Penyebab persis kematian Rinra belum diketahui. Juru bicara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, Amrullah, menyatakan mahasiswa IPDN yang masuk tahun 2008 itu sempat menjalani perawatan di sebuah rumah sakit di Jakarta. Amrullah sempat mendapat kabar Rinra mengalami luka di bagian perut. Meski begitu, belum bisa dipastikan apakah itu merupakan salah satu penyebab meninggalnya mahasiswa yang masih berusia 19 tahun itu. "Memang ada kabar sakit di bagian perut," ujar Amrullah

Baca Juga:

0 komentar:

Posting Komentar

LinkWithin